Kegiatan Workshop "Batik Cap"

Kegiatan Workshop "Batik Cap"

Siswa-siswi SMP Negeri 29 Malang melakukan kunjungan ke SMK Negeri 7 Malang untuk mengikuti kegiatan workshop "Membatik". Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan seni batik tradisional kepada para siswa serta mengembangkan keterampilan kreatif mereka. Di bawah bimbingan para pengajar dan siswa SMK Negeri 7 Malang, mereka belajar teknik dasar membatik cap, mulai dari cara membatik di atas kain, hingga proses pewarnaan yang memukau.